Penting Untuk Dilakukan Sebelum Berlibur, Cek Kampas Rem Mobil
26 December 2018
by Jessica
kampas rem mobil thumbnail

kampas rem mobil - tokomobil

Sebentar lagi kita akan menyambut tahun baru, dan biasanya disaat seperti inilah masyarakat Indonesia banyak yang melakukan liburan. Bagi Anda yang masih belum berangkat berliburan dan berencana untuk menggunakan mobil pribadi sebagai sarana transportasi selama liburan, sebaiknya lakukan pengecekan terlebih dulu. Salah satu bagian yang terpenting adalah mengecek kondisi kampas rem mobil. Hal ini karena kampas rem mobil memilik peran yang sangat penting untuk memperlambat laju kendaraan.

Pentingnya kampas rem mobil

Apalagi disaat musim hujan seperti sekarang ini peran kampas rem menjadi sanagat amat penting. Maka dari itu memeriksanya sebelum berpergian apalagi dengan jarak yang cukup jauh, mejadi perlu. bila diketahui kapas sudah mulai habis dan harus diganti. Biasanya akan timbul suara gesekan ketika mobil di rem. Daya pengereman pun juga berkurang dan terasa perlu lebih dalam untuk menginjak pedal rem. Terkadang kampas rem mobil juga menimbulkan getaran saat pengemudi menginjak pedal rem.

Gejala Kampas rem yang harus diganti

Jika sudah ada gejala-gejala seperti itu, berarti Anda harus segera mengganti kampas rem mobil Anda. Karena hal ini akan otomatis mempengaruhi sistem pengereman pada mobil. Dampak buruk dari telat mengganti kampas rem dapat sangat berbahaya, karena meningkatkan risiko kecelakaan. Pengecekan juga bisa dilakuakn secara fisik, dengan melihat ketebalan kampas rem tersebut.
Cara ini bisa dinilai paling mudah. Apabila kampas rem sudah tipis, maka langsung diganti saja dengan yang baru. Agar keamanan dan keselamatan selama di jalan tetap terjaga. Jangan menunggu sampai bergelombang, nanti ketika menginjak pedal rem akan terasa bergetar, dan itu jelas sudah harus diganti.
Jadi, untuk Anda yang ingin berlibur periksalah dulu kondisi kampas rem mobil. Jangan sampai mengabaikan hal tersebut dan keselamatan menjadi taruhannya.

source :”Sebelum Berlibur, Cek Kondisi Kampas Rem Mobil”
Penulis : Aditya Maulana
Editor : Azwar Ferdian